Genesis Dogma GIDS adalah salah satu team esports PUBG Mobile yang berasal dari Indonesia. Perjalanan team ini memang cukup panjang. Meskipun baru terbentuk di tahun 2020, Genesis Dogma GIDS bisa di katakan menjadi raksasa baru dan sangat di waspadai semua tim yang berasal dari Indonesia. Mengapa tim asal Indonesia harus mewaspadi Genesis Dogma GIDS?, Bukan kah mereka hanya tim baru? Ya, meskipun baru mereka berhasil menjadi juara pada turnamen PUBG Mobile Pro League Indonesia sebanyak 2 kali, dan menjadi satu-satunya tim asal Indonesia yang berhasil menjaurai 2 kali turnamen PMPL ID ini. Genesis Dogma GIDS pertama kali menjuarai turnamen PUBG Mobile Pro League Indonesia di season 4. Mereka merebut gelar juara PMPL ID Season 4 Setelah berhasil menumbangkan NFT Esports di partai final. Keberhasilan menjuarai turnamen PUBG Mobile Pro League Indonesia Season 4 tentunya tidak lepas dari peran para pemain-pemain mereka. Berikut Daftar Roaster Genesis Dogma GIDS PMPL ID Season 4.
Daftar Roaster Genesis Dogma GIDS PMPL ID Season 4
Peran yang sangat penting dari keberhasil menjuarai turnamen PMPL ID Season 4 adalah peran dari semua roaster yang di miliki oleh Genesis Dogma GIDS. Nah inilah daftar nama-nama roaster Genesis Dogma GIDS di turnamen PUBG Mobile Pro League season 4:
1. Sakaria Hontong “NiCil”
Roaster pertama yang memiliki name in game NiCil yaitu Sakaria Hontong. Pemain dengan role bermain sebagai supports ini merupakan salah satu pemain yang berhasil mengangkat dan membawa Tim Genesis Dogma GIDS menjadi juara di turnamen PUBG Mobile Pro League Season 4 setelah mengalahkan para roaster dari tim NFT Esports.
2. Alan Raynold Kumaseh “Star”
Roaster berikutnya yang berposisi sebagai IGL Sniper yaitu Alan Raynold Kumaseh atau yang lebih di kenal sebagai Star. Star memiliki peran yang krusial di team GD GIDS saat berhasil menjuarai PMPL ID season 4. Perannya membatu teman dari jarak jauh cukup efektifkan membuahkan hasil manis.
3. Inzaghi Karundeng “DayboT”
Berikutnya ada nama Inzaghi Karundeng yang juga salah satu pemain dalam squad GD GIDS saat berhasil menjuarai turnamen PMPL ID season 4. DayboT yang merupakan nama in game Inzaghi ini tentunya memiliki skill serta kemampuan yang cukup bagus.
4. Joshua Chang Fransiskus Dimpudus “Booms”
Joshua Chang Fransiskus Dimpudus atau Bomms juga merupakan salah seorang roaster yang membawa Genesi Dogma GIDS menjuarai turnamen PUBG Mobile Pro League Indonesia Season 4. Memiliki peran yang cukup penting karena merupakan seorang yang mengawali peperangan atau yang sering di sebut sebagai Rusher, Booms tentunya di bekali dengan skill yang mempuni dan kemampuan membaca arah lawan yang baik pula.
5. Filipus Fendi “Bangpen” dan Fachri Alhabsyi “Sky”
Dua nama yang juga menjadi bagian dari kesuksesan Genesis Dogma GIDS menjuarai turnamen PMPL ID season 4 yaitu Filipus Fendi “Bangpen” dan Fachri Alhabsyi “Sky”. Mereka merupakan SUB dari tim GD GIDS dan juga memiliki skill serta kemampuan yang cukup baik saat bermain.